medali emas
um-palembang.ac.id – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palembang pada perhelatan Pekan Olahraga Mahasiswa Provinsi (Pomprov) Sumatera Selatan (Sumsel) Ke IV tahun 2022.
Tim yang terdiri Jodi Setiawan, Alif Zabadilla Rahmat, dan Sepri dari Fakultas Teknik, kemudian Renggo dari Fakultas Agama Islam, serta Rakhmad Gilang Ramadan dari Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Palembang berhasil meraih medali emas.
Medali Emas tersebut diraih dalam cabang olahraga Sepak Takraw Putra Pekan Olahraga Mahasiswa Provinsi (Pomprov) Sumatera Selatan (Sumsel) Ke IV tahun 2022.
Wakil Rektor III Universitas Muhammadiyah Palembang Dr. Ir. Mukhtarudin Muchsiri, M.P., memberikan apresiasi dan ucapan selamat kepada Renggo dari Fakultas Agama Islam, serta Rakhmad Gilang Ramadan dari Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Palembang berhasil meraih medali emas cabang olahraga Sepak Takraw Putra
Medali yang dipersembahkan untuk kontingen Universitas Muhammadiyah Palembang ini dapat memberikan motivasi bagi mahasiswa lain yang juga berprestasi di jalur non akademik.
Selain itu harapannya kedepan walaupun Universitas Muhammadiyah Palembang belum memiliki jurusan keolahragaan akan tetapi mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palembang terbukti unggul dan dapat bersaing dalam bidang olahraga.
Dr. Ir. Mukhtarudin Muchsiri, M.P., juga mendorong mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palembang yang aktif dalam gerakan non akademik harus mampu bersaing di era global melalui dunia olahraga, demi menunjang prestasi diri dan institusi.
Editor: Rianza Putra