um-palembang.ac.id – Wakil Rektor I Universitas Muhammadiyah Palembang Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd., melepas secara resmi 7 mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palembang yang akan mengikuti Internasional Credit Transfer di Universiti Teknologi Malaysia dan Universiti Kuala Lumpur, pada Jumat (6/10/2023).
Sebanyak 7 mahasiswa yang mengikuti Internasional Credit Transfer diantaranya Fadilah Putr Pratiwi, M. Amien Dwi Putra, M. Alhafidh, dan Cindy Olivia dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Kemudian Kinanti Admaja, dan Amanah Nurussakinah dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Selanjutnya Sabina Sicilia Alsya dari Fakultas Teknik.
Kepala KUI Universitas Muhammadiyah Palembang Ir. Erna Yuliawati, M.T., Ph.D., mengatakan bahwa perkuliahan mahasiswa yang mengikuti Internasional Credit Transfer di Universiti Teknologi Malaysia dan Universiti Kuala Lumpur dimulai pertengahan Oktober 2023.
Durasi dan metode belajar akan menyesuaikan pola pembelajaran di Malaysia. Selama di Malaysia mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palembang mendapatkan jaminan asuransi, jaminan visa, biaya hidup, dan biaya buku.
Sementara itu, Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd., mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi kepada 7 mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palembang yang berhasil lolos untuk mengikuti Internasional Credit Transfer di Universiti Teknologi Malaysia dan Universiti Kuala Lumpur.
Menurutnya mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palembang akan mendapatkan pengalaman dan atmosfer baru terkait metode belajar di negara Malaysia. Karena percepatan kemajuan sistem pembelajaran di Malaysia yang sudah maju harus dimanfaatkan secara maksimal.
Dirinya juga menyebutkan bahwa 7 Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palembang yang mengikuti ICT merupakan role model mahasiswa UM Palembang di luar negeri. “Manfaatkan dengan maksimal peluang ini karena prestasi ini tidak semua mahasiswa mendapatkan” tuturnya.
Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd., mengajak mahasiswa untuk memanfaatkan pengalaman yang berharga ini, pernah belajar dan berprestasi di luar negeri. “Bangunlah jaringan selama belajar diluar negeri sehingga akan memberikan dampak kesuksesan dimasa depan” pungkasnya.
Editor: Rianza Putra