um-palembang.ac.id – Program Pascasarjana (PPs) Universitas Muhammadiyah Palembang menggelar Yudisium Ke-36 yang diikuti 56 peserta, pada Senin (27/11/2023) yang bertempat di Aula Lantai 7 Gedung KH Faqih Usman, dan dipimpin Direktur Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Palembang Dr. Sri Rahayu, S.E., M.M.
Turut hadir dalam yudisium tersebut, Rektor Universitas Muhammadiyah Palembang Dr. Abid Djazuli, S.E., M.M., Wakil Rektor, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumsel Ridwan Hayatuddin, S.H., M.H., Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan Popo Ali Martopo, Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Sumsel, dan Kaprodi dilingkungan PPs Universitas Muhammadiyah Palembang.
Yudisium PPs Universitas Muhammadiyah Palembang tersebut diikuti yang terdiri dari Program Studi (Prodi) Magister Hukum dengan 31 peserta, Prodi Magister Manajemen 19 peserta, Prodi Magister Pendidikan Biologi 3 peserta, dan Prodi Magister Teknik Kimia 3 peserta.
Sdangka alumni terbaik dalam Yudisium PPs Universitas Muhammadiyah Palembang ini dari Prodi Magister Hukum diraih Febri Yanto dan Mursyid dgn IPK 4.00., Kemudian dari Prodi Magister Manajemen diraih oleh Kartika Rahmawati dengan IPK 4.0., Prodi Magister Pendidikan Biologi diraih Siti Rohmah dengan IPK 3.96., dan Magister Teknik Kimia diraih oleh Ahmad Berlian dengan IPK 3.92.
Bupati OKU Selatan Popo Ali Martopo mengatakan bahwa yudisium ini menjadi ajang silaturahmi antara pemerintah daerah, praktisi, dan akademisi Universitas Muhammadiyah Palembang.
Popo Ali Martopo juga menyampaikan bahwa gelar Magister yang disandang oleh para lulusan Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Palembang ini akan menjadi motivasi bagi keluarga, lingkungan kerja, dan masyarakat. Karena latar belakang pendidikan menjadi salah satu acuan dalam meningkatkan karier di dunia kerja.
Kabupaten OKU Selatan siap bekerjasama dengan Universitas Muhammadiyah Palembang mulai bidang penelitian, pengabdian masyarakat, dan pembinaan ekonomi keumatan.
Pada kesempatan yang sama, Dr. Sri Rahayu, S.E., M.M., dalam laporannya menuturkan bahwa Program Pasacasarjana Universitas Muhammadiyah Palembang terus melakukan penataan kelembagaan guna mewujudkan visi, misi, tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan penataan kelembagaan.
Guna mewujudkan visi, misi, tujuan dan sasaran, PPs Universitas Muhammadiyah Palembang juga melakukan peningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia dengan memperbanyak melakukan kegiatan catur dharma perguruan tinggi terutama bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Terbukti dalam yudisium Ke-36 PPs Universitas Muhammadiyah Palembang banyak diikuti pejabat pemerintah daerah, praktisi hukum dan praktisi ekonomi, hal ini membuktikan tingkat kepercayaan masyarakat sangat baik terhadap PPs Universitas Muhammadiyah Palembang.
“Alhamdulillah saat ini PPs Universitas Muhammadiyah Palembang sudah menambah 2 prodi baru yakni Magister Ilmu Pertanian, dan Magister Pendidikan Agama Islam, dan diharapkan masyarakat dapat bergabung menjadi bagian 2 prodi baru tersebut” ulasnya.
Bahkan saat ini memperbanyak kerjasama baik dengan Pemerintah, BUMN maupun dengan Perguruan Tinggi dalam rangka peningkatan kualitas outcome Program Pascasarjana (PPs) Universitas Muhammadiyah Palembang.
“Selamat kepada peserta yudisium dengan pesan agar tetap menjaga silaturahim dengan PPS serta menjaga citra almamater tercinta Universitas Muhammadiyah Palembang” tambahnya.
Editor : Rianza Putra