AISYIYAH SUMSEL : DUKUNG PPENGOLAHAN SAMPAH DAPUR

um-palembang.ac.id – Lembaga Lingkungan Hidup dan Penanggulangan Bencana ( LLHPB) Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah Sumatera Selatan, bekerjasama dengan Majelis Pemberdayaan Masyarakat Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumatera Selatan dan Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Palembang, menyelenggarakan sosialisasi mengenai pemanfaatan sampah rumah tangga dengan peserta PDA Kota Palembang, guru-guru sekolah dilingkungan Aisyiyah sekota Palembang dan pengurus beserta anak-anak Panti Asuhan Putri Humairah Pakembang, kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 12 Maret 2024 di Panti Asuhan Putri Humairah Palembang dengan narasumber Prof. Ir. Erna Yuliwati, MT., Ph.D.IPU., ASEAN-Eng & Tim.

Sosialisasi ini lakukan karena rasa prihatinnya kita terhadap permasalahan sampah di Indonesia, sampah kian menggunung dimana-mana, sampahpun menjadi sumber munculnya penyakit bagi manusia, oleh karena itu kami tergerak untuk mengubah pola hidup masyarakat dari hal kecil tentang bagaimana memanfaatkan sampah dapur menjadi barang yang bermanfaat dan bahkan dari sampah dapat kita jadikan barang yang mampu menambah income.

Sosialisasi ini selain teori, diajarkan juga praktik bagaimana cara mengolah sampah dapur menjadi pupuk organik, menjadi lilin, sabun dll yang dapat di jual kembali dengan tampilan yang cantik dan menarik.

Diharapkan dengan kegiatan ini, masyarakat khususnya dari ibu-ibu yang hadir, mampu untuk memanfaatkan sampah dapur dengan mengolah sampah sesuai kemampuan masing-masing, sehingga dari sini minimal dari rumah tangga terkecil inilah sampah dapat tertangani meskipun belum secara maksimal.

Penulis : Indah