Pelepasan Relawaan Kemanusiaan mahasiswa Ma’had Sa’ad Bin Abi Waqash program studi Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) Universitas Muhammadiyah Palembang (UMPalembang) angkatan 2015, pada Kamis (22/11/2018). Pelepasan tersebut dilaksanakan oleh Wakil Rektor IV UMPalembang Drs. Ruskam Suaidi, M.H.I., yang didampingi Kaprodi KPI Fakultas Agama Islam Idmar Wijaya, S.Ag., M.Hum., dan Direktur Ma’had Sa’ad Bin Abi Waqash Muhammad Zainuri Nawi, Lc., M.A. Idmar Wijaya, S.Ag., M.Hum., mengatakan, kegiatan Pelepasan Relawaan Kemanusiaan mahasiswa Ma’had Sa’ad Bin Abi Waqash ini hampir sama dengan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dengan lokasi penempatan di daerah Sumbagsel.
“Diharapkan mahasiswa Ma’had Sa’ad Bin Abi Waqash bisa menyesuaikan diri dengan lingkungan masyarakat, dan bekal ilmu yang akan dijadikan program kerja, dapat disesuaikan dengan kultur masyarakat setempat” ungkap Idmar Wijaya, S.Ag., M.Hum. Lebih lanjut Drs. Ruskam Suaidi, M.A., menambahkan bahwa masyarakat saat ini banyak memerlukan ilmu pengetahuan dari mahasiswa, oleh karena itu melalui program relawan kemanusiaan Ma’had Sa’ad Bin Abi Waqash ini, ilmu pengetahuan tersebut dapat langsung ditularkan dengan masyarakat. “Jaga jati diri sebagai mahasiswa, dan warnailah kehidupan masyarakat, melalui dakwah Muhammadiyah secara perlahan agar masyarakat dapat memahami secara benar” pesan Drs. Ruskam Suaidi, M.H.I.