um-palembang.ac.id – Salah satu program Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, untuk mewujudkan Merdeka Belajar adalah membangun komunitas pendidikan yang bergotong royong. Dalam rangka mendukung program tersebut, sekaligus melaksanakan fungsi PPPPTK IPA yaitu pelaksanaan kerja sama di bidang pengembangan dan pemberdayaan pendidik dan tenaga kependidikan IPA, maka PPPPTK IPA mengembangkan beberapa program kemitraan salah satunya dengan berbagai organisasi masyarakat yang bergerak di bidang pendidikan, sosial, dan keagamaan.
Salah satu kemitraan yang dilakukan adalah kemitraan dengan Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Pimpinan Pusat Muhammadiyah dalam pelaksanaan Bimtek Peningkatan Kompetensi Guru IPA di sekolah Muhammadiyah. Bimtek ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas layanan pendidikan di sekolah dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan.
Karena meningkatkan kompetensi guru IPA untuk mencapai standar kompetensi yang diterapkan, memutakhirkan kompetensi guru IPA, guna untuk memenuhi kebutuhan guru dalam perkembangan ilmu pengetahuan teknologi dan seni, untuk memfasilitasi proses pembelajaran peserta didik, meningkatkan komitmen guru IPA dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sebagai tenaga profesional, dan menunjang pengembangan karir guru.
Atas dasar hal tersebut, Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Pimpinan Pusat Muhammadiyah menggandeng Majelis Dikdasmen Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumatera Selatan (PWM Sumsel) menggelar Pendidikan dan Pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru IPA SMP Berorientasi Literasi Sains, yang bekerjasama dengan Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PPPPTK) IPA Bandung.
Kegiatan ini dilaksanakan selama 7 hari mulai tanggal 18 s.d 24 Oktober 2021 di Hotel Alts Palembang Jln. Rajawali No.8, 9 Ilir, Kec. Ilir Tim. II, Kota Palembang, Sumatera Selatan ini, menghadirkan H.M. Sofyan, S.T., M.T., Wakil Ketua Majelis Dikdasmen Pimpinan Pusat Muhammadiyah sebagai narasumber utama.
Para peserta juga mendapat bimbingan dari fasilitator yang merupakan peserta yang telah mengikuti peningkatan Kompetensi Guru IPA di lingkungan Majelis Dikdasmen PP Muhammadiyah.
Sekretaris Majelis Dikdasmen PWM Sumsel Azwar Hadi, S.Ag., M.Pd.I., mengatakan bahwa pembinaan kompetensi guru IPA SMP dan Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah ini diikuti 40 guru dari Majelis Dikdasmen Daerah di Sumatera Selatan.
Azwar Hadi, S.Ag., M.Pd.I., juga mengharapkan, memberikan dampak pada peningkatan kompetensi guru-guru IPA SMP dan Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah dengan menguasai literasi dan sains dalam pembelajaran di sekolah.
Editor: Rianza Putra