Pascasarjana UNJA Kunjungi Universitas Muhammadiyah Palembang

um-palembang.ac.id – Direktur Pascasarjana Universitas Jambi (UNJA) melakukan kunjungan kerja sama ke Universitas Muhammadiyah Palembang pada Kamis, 23 Februari 2023.

Rombongan amu yang dipimpin oleh Direktur Pascasarjana UNJA Prof. Dr. H. Haryadi, S.E., M.M.S., ini disambut oleh Rektor Universitas Muhammadiyah Palembang Dr. Abid Djazuli, S.E., M.M., di Aula Gedung K.H. Faqih Usman Lantai 7.

Turut menyambut kunjungan tersebut, Wakil Rektor I Universitas Muhammadiyah Palembang Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd., Wakil Rektor II Prof. Dr. Hj. Fatimah, S.E., M.Si., Wakil Rektor III Dr. Ir. Mukhtarudin Muchsiri, M.P., Wakil Rektor IV Dr. Antoni, M.H.I., dan Direktur Pascasarjana Dr. Sri Rahayu, S.E., M.M.

Kunjungan Pascasarjana UNJA ini merupakan kegiatan silaturahmi dengan pimpinan universitas dan pimpinan Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Palembang. Agenda lainnya yaitu sosialisasi program studi pada Pascasarjana UNJA, khususnya kerja sama Prodi S2 dan S3 yang ada di UNJA dan Prodi S2 di Universitas Muhammadiyah Palembang.

Editor: Rianza Putra