PERADI dan Kajati Sumsel Ajak Mahasiswa Baru Raih Prestasi di Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Palembang

PERADI dan Kajati Sumsel Ajak Mahasiswa

um-palembang.ac.id – Mahasiswa baru harus menjadi spirit dan energi baru bagi Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Palembang untuk terus berupaya agar berprestasi, maju, dan berkembang bersama membesarkan Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Palembang untuk dikenal hingga ke level nasional bahkan internasional.

Point penting tersebut disampaikan Dr. Hj. Nurmalah, S.H., M.H., CLA., Wakil Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Nasional Perhimpunan Advokat Indonesia (DPN-PERADI) dan H. Zulbakar, S.H., M.H., Kabid Penyelenggaraan Managemen Kepemimpinan Kejaksaan RI saat memberikan Kuliah Umum dalam Program Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PK2MB) tahun akademik Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Palembang, pada Rabu (22/9/2022).

PERADI dan Kajati Sumsel Ajak Mahasiswa

Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Dekan IV Rijalush Shalihin, S.Esy., M.Esy., Kaprodi Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Palembang Yudistira, S.H., M.Hum., dan Sekretaris Prodi Hasanal Mulkan, S.H., M.H., serta Kepala Jurnal Dr. Hj. Serlika, S.H., M.H.

Dr. Hj. Nurmalah, S.H., M.H., CLA., menyampaikan bahwa selama menjadi mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Palembang harus dapat menggali ilmu yang seluas-luasnya dan tidak hanya dibekali dengan pengetahunan duniawi sesuai dengan program studi yang dipilih.

Tetapi juga akan dibekali dengan pengetahuan kerohanian melalui pendalaman Al-Islam dan Kemuhammadiyahan, sehingga ketika saudara meninggalkan kampus ini akan memiliki bekal yang cukup karena sudah melalui proses pembelajaran secara utuh.

PERADI dan Kajati Sumsel Ajak Mahasiswa

“Kami mengajak mahasiswa baru untuk mempersiapkan diri untuk berprestasi bukan hanya di lingkup nasional tapi sampai level internasional bersama Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Palembang melalui berbagai program pendidikan yang bekerjasama dengan berbagai universitas dan mitra”, ulasnya.

Pada kesempatan yang sama H. Zulbakar, S.H., M.H., mengharapkan mahasiswa baru Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Palembang dapat belajar dan bekerja secara kreatif, inovatif dan ikhlas, dengan baik dan sungguh-sungguh tanpa melanggar rambu-rambu norma maupun aturan lainnya, sehingga karya yang bermakna dapat diwujudkan dan terukur” tegasnya.

PERADI dan Kajati Sumsel Ajak Mahasiswa

Di Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Palembang ini seluruh regulasi mulai dari norma dan aturan harus diwujudkan sebagai sistem, dengan sistem semua warga dapat berkarya karena sinergi yang tercipta. Hanya dengan cara inilah kesejahteraan bangsa termasuk kesejahteraan setiap individu akan dapat dicapai.

“Karena kita harus mempunyai cita-cita yang tinggi, sehingga menjadi penyemangat dan gairah untuk belajar dengan baik, menggapai mimpi dan cita-cita yang mulia. Asah terus potensi, bakat dan talenta yang ada pada setiap diri mahasiswa baru, salurkan dalam suatu wadah yang semestinya, sehingga bisa bersinar dan menyinari lingkungan sekitar” tambahnya.

Editor: Rianza Putra

PERADI dan Kajati Sumsel Ajak Mahasiswa

PERADI dan Kajati Sumsel Ajak Mahasiswa