Universitas Muhammadiyah Palembang (UMPalembang) menggelar Sosialisasi Repository Kampus bagi dosen di lingkungan Fakultas UMPalembang, Rabu (13/9/2018). Kegiatan yang dihelat di Aula Kantor Pusat Administrasi UMPalembang ini, dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor I Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd., dan dihadiri Wakil Rektor II Dr. Hj. Fatimah, S.E., M.Si. Sulton Nawawi, M.Pd., Sayfudin, S.Kom., dan Irwansyah, S.Hum., menjadi narasumber dalam Sosialisasi Repository tersebut. Dalam sambutanya Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd., mengatakan, repository merupakan kumpulan file dalam bentuk karya tulis ilimiah dosen baik berupa buku, artikel, maupun makalah. File besar tersebut dimiliki UMPalembang untuk menyimpan kekayaan intelektual dosen dan mahasiswa yang disimpan dalam refository.
“Kekayaan intelektual tersebut, dapat dipublish kepada civitas kampus UMPalembang maupun civitas diluar UMPalembang” ungkap Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd. Guru Besar Program Studi Bahasa Inggris UMPalembang ini juga berharap dosen dan mahasiswa dapat mengaploud seluruh karya yang sudah dipublikasi dalam bentuk buku jurnal maupun proceedings. “Karya tulis yang baru diterbitkan dijurnal online, linknya bisa diklik dan bisa menjelajah nama dosen yang mempunyai karya ilmiah tersebut, dan jurnal yang telah terbit tanpa punya link online dapat dilihat repository secara penuh sekaligus dapat dikutip.” ujar Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd.
Lebih lanjut Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd., menambahkan, repository meningkatkan kunjungan website UMPalembang dan bahkan dapat meningkatkan peringkat website melalui pemeringkat website Webometrics. “Bahkan repository dapat meningkatkan sitasi bagi dosen yang sudah mempublikasi karya tulis ilmiahnya, dan dapat mengutip karya tulis dan karya tulis tersebut dapat direkam oleh Aplikasi Sinta jumlah sitasi dosen tersebut” tambah Prof. Dr. Indawan Syahri, M.Pd.