Rektor Universitas Muhammadiyah Palembang Dr. Abid Djazuli, S.E., M.M., menghadiri Ujian Terbuka Promosi Doktor (S3) Ilmu Hukum Khalisah Hayatuddin, Kamis (27/9/2018). Bertempat di Hall Tower Lantai 8 Fakultas Hukum (FH) Universitas Sriwijaya Kampus Bukit Besar Palembang. Khalisah Hayatuddin, S.H., M.Hum., merupakan dosen dan Wakil Dekan II FH Universitas Muhammadiyah Palembang mengambil judul Disertasi “Pengaturan Instrumen Pendanaan Lingkungan Hidup Berbasis Asas Manfaat Sebagai Upaya Pelestarian Fungsi Lingkungan Hidup Pada Industri Tekstil Rumah Tangga di Kota Palembang”.
Dr. Abid Djazuli, S.E., M.M., mengapresiasi dan mengucapkan selamat atas keberhasilan Dr. Khalisah Hayatuddin, S.H., M.Hum., dalam menyelesaikan studi S3 Ilmu Hukum FH di Universitas Sriwijaya, dan menjadi Doktor ke 61 di Universitas Muhammadiyah Palembang. “Harapanya, semoga dengan diraihnya Doktor Ilmu Hukum ini, akan semakin membawa kemajuan dan peningkatan mutu di Fakultas Hukum UMPalembang” ungkap Dr. Abid Djazuli, S.E., M.M.