um-palembang.ac.id – Universitas Muhammadiyah Palembang menggelar orientasi mahasiswa program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan Angkatan IV Tahun 2021 secara virtual melalui aplikasi zoom meeting, Senin (13/9/2021).
Orientasi mahasiswa PPG Dalam Jabatan Angkatan IV Tahun 2021 dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor IV Universitas Muhammadiyah Palembang, Dr. Antoni, M.H.I., yang juga turut dihadiri Dekan FKIP Dr. Rusdy A. Siroj, M.Pd., Koordinator PPG Dr. Saleh Hidayat, M.Si., dan Wakil Dekan di FKIP Universitas Muhammadiyah Palembang.
Dalam sambutannya, Rektor Universitas Muhammadiyah Palembang, Dr. Abid Djazuli, S.E., M.M., mengucapkan selamat kepada peserta orientasi mahasiswa PPG Dalam Jabatan Angkatan 1 Tahun 2021.
Rektor berpesan kepada peserta mengikuti kegiatan ini dengan baik sebab seluruh materi yang diberikan sangat penting karena Program Profesi Guru adalah Pendidikan tinggi setelah program pendidikan sarjana yang mempersiapkan peserta didik untuk memiliki pekerjaan dengan persyaratan keahlian khusus menjadi guru.
“Bapak dan ibu ditempa untuk jadi guru yang professional. Alhamdulillah untuk tahun 2021 ini Universitas Muhammadiyah Palembang telah dapat menyelenggarakan proses belajar mengajar bagi mahasiswa PPG baru untuk bidang studi Bahasa Inggris dan bidang studi Matematika,” kata Rektor.
Selanjutnya, Ia menekankan bahwa guru merupakan sebuah profesi yang sangat dinamis menyesuaikan dengan perkembangan zaman. Guru masa depan berdasarkan filosofi pendidikan Indonesia adalah guru yang memandang anak dengan rasa hormat dan mendidik secara relevan. “Kita harus mengajarkan kepastian di dalam ketidakpastian, seperti konsep merdeka belajar yang belajar sesuai dengan keinginan dan kebutuhan mereka,” terangnya.
Editor: Rianza Putra