um-palembang.ac.id – Workshop Urgensi Data di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) diselenggarakan Lembaga Penjamin Mutu Universitas Muhammadiyah Palembang dengan mengundang Wakil Dekan I, Wakil Dekan II, dan para operator Sistem Informasi Akademik atau PDDikti di seluruh Fakultas.
Bertempat di Aula Gedung KH Faqih Usman Lantai 7 Universitas Muhammadiyah Palembang, pada Kamis, (22/12/2022), Workshop Urgensi Data di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor IV Dr. Antoni, M.H.I., dan turut dihadiri Ketua Ketua Lembaga Penjamin Mutu Dr. Asvic Helida, S.Hut., M.Sc.
Dalam sambutannya Dr. Asvic Helida, S.Hut., M.Sc., menyampaikan, tujuan dari Workshop Urgensi Data di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) sebagai bentuk evaluasi dan berbagi informasi hingga mencari solusi mengenai pelaksanaan data dan informasi khususnya dalam mewujudkan kondisi data yang lebih baik di Universitas Muhammadiyah Palembang.
“Workshop ini akan menjabarkan pengelolaan yang dilakukan oleh para operator yang juga didalamnya mungkin ada juga perubahan. Kemudian, melakukan evaluasi dan mencari solusi tentang penyelenggaraan PDDikti, juga mendiskusikan keluhan-keluhan yang diterima seperti data yang tidak sinkron pada PDDikti,” ujarnya.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Rektor IV Dr. Antoni, M.H.I., menuturkan bahwa terkait PDDikti di Universitas Muhammadiyah Palembang harus disikapi yakni dengan ketepatan dan informasi dalam pelaporan.
Selain itu juga, menurutnya apabila terdapat kekurang dalam sinkronisasi PDDikti, bila data tersebut sinkron maka akan memudahkan akses bagi siapa saja yang mencari sesuatu sesuai dengan keperluannya, seperti akreditasi.
Editor: Rianza Putra